- Pj Sekda Selayar Dampingi Aroeppala PSSK Selayar FC di Liga 4 Sulsel
- Ke Kominfo RI, Usai dari PU Bupati Natsir Ali Perjuangkan Akses Internet Bagi Warganya
- Bupati Kepulauan Selayar Natsir Ali Terima Penghargaan UHC Award 2026 di Jakarta
- Bupati Selayar Natsir Ali Temui Menteri PU, Perjuangkan Jalan, Irigasi, hingga Pengamanan Pantai
- Wabup Muhtar Buka Musrenbang RKPD 2027 Sekaligus Sosialisasikan Program GEMERLAP dan GEMETAR di Bontoharu
- Isra Mi raj 1447 H Pemkab Selayar, Tekankan Shalat Berjamaah Jadi Inspirasi Kepemimpinan
- TNI AL Bersama Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Nelayan Patilereng yang Sempat Hilang
- Isak Haru Warnai Pelepasan Kajari Selayar Dr. Asri Irwan ke Tugas Baru, Wabup Sebut Ia Sosok Tegas dan Humanis
- Wabup Muhtar Resmi Tutup Turnamen Kajari Cup I 2026, Dispora FC Tampil Sebagai Juara
- Pemkab Kepulauan Selayar Matangkan Persiapan MTQ XXXIV Tahun 2026
Bupati Kepulauan Selayar Buka Seminar IDAI, Sambut Hari Jadi ke-414 Selayar dan HUT ke-69 IDI

Keterangan Gambar : Foto by Mursalim
SELAYAR - Bupati Kepulauan Selayar, H. Muh. Basli Ali, membuka secara resmi acara Seminar Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Sulawesi Selatan dalam rangka Hari Jadi ke-414 Selayar dan HUT ke-69 Ikatan Dokter Indonesia di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Kepulauan Selayar, Sabtu (2/11/2019).
Hadir dalam acara Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia Cabang Sulawesi Selatan bersama rombongan, Direktur RSUD K.H. Hayyung sekaligus Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kepulauan Selayar, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Selayar, dan para Ketua Organisasi Kesehatan Tingkat Kabupaten Kepulauan Selayar.
"Kedatangan IDAI akan memberikan ilmu yang sangat bermanfaat bagi para pelaku kesehatan di Kabupaten Kepulauan Selayar karena memang hal ini sangat dibutuhkan dalam rangka peningkatan kompetensi dari pelaku kesehatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Selayar. Apalagi persoalan anak ini bukan persoalan yang gampang karena anak adalah masa depan pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar untuk membawa masyarakatnya lebih sejahtera lagi ke depan," terang Basli saat ditemui usai membuka seminar.
Baca Lainnya :
- Asisten Administrasi Buka Sosialisasi Program DAK Bidang Pendidikan1
- Pemda Kepulauan Selayar Gelar Upacara Hardiknas dan Hari Otoda XXIII di Bontomatene0
- Bupati Selayar Sambut Kunjungan Silatturrahim Ketua IDI Wilayah Sulselbar0
Sementara itu, Ketua IDAI Cabang Sulawesi Selatan, Dr. dr. H. Dasril Daud, Sp.A.(K), menjelaskan bahwa program IDAI mempunyai komitmen untuk menempatkan dokter-dokter spesialis anak dibeberapa daerah yang masih membutuhkannya.
"Ini namanya wajib kerja dokter spesialis, dan mereka itu bertugas antara satu tahun sampai tiga tahun," jelas dr. Dasril Daud.
Ia mengatakan ditiap-tiap kabupaten yang kekurangan tenaga pustu diharapkan mengusulkan ke IDAI cabang masing-masing selanjutnya IDAI cabang mengusul ke pusat.
Di tempat yang sama, Direktur RSUD K.H. Hayyung sekaligus Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kepulauan Selayar, dr. Hazairin Nur, Sp.B., FICS., membeberkan bahwa tim IDAI yang hadir adalah para pakar dan ahlinya bidang anak.
"Mereka datang ke Kepulauan Selayar untuk berbagi ilmu, mudah-mudahan ke depannya kita tidak kekurangan lagi ilmu tentang kesehatan anak dan kami berharap ke depannya semoga kita tidak kekurangan lagi tenaga dokter anak di RSUD dan pelayanan kesehatan anak di Kepulauan Selayar bisa lebih maksimal lagi," ujar Hazairin. (HUMAS)










.jpeg)