- Bupati Natsir Ali Terus Berjuang Bangun Kepulauan Selayar di Tengah Keterbatasan Anggaran
- Bupati Natsir Ali Dorong KKP Prioritaskan Kepulauan Selayar dalam Program Kampung Nelayan
- Selayar Butuh Konektivitas Kuat, Bupati Natsir Ali Usulkan Sejumlah Pembangunan Pelabuhan ke Pemerintah Pusat
- Wakil Bupati Muhtar Buka Turnamen Sepak Takraw Pelajar Perebutkan Piala Bupati dan Ketua TP PKK
- Wabup Muhtar Tutup Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2025 di Selayar: Wujud Nyata Negara Hadir hingga Pelosok Negeri
- Bupati Natsir Ali Hadiri Peresmian Kantor Baru Balai Besar KSDA dan Teken PKS Penguatan Fungsi Taman Nasional Takabonerate
- Bupati Selayar Buka Kegiatan Penguatan Layanan KB dan Kesehatan Reproduksi, Apresiasi Dukungan BKKBN Sulsel
- GEMERLAP dan Checkpoint Nelayan, Dua Strategi Unggulan Selayar di Forum TPID Sulsel
- Wabup Selayar Sambut Kepala BKKBN Sulsel, Bahas Kolaborasi Cegah Stunting Hingga Program Bangga Kencana
- Wabup Muhtar Buka FGD Penyusunan Kerangka Acuan Kerja Pemanfaatan Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional
Hari Guru Nasional, Pjs. Bupati Kepulauan Selayar Bacakan Pidato Menteri Pendidikan

KEPULAUAN SELAYAR - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan memperingati puncak Hari Guru Nasional dan HUT ke-75 PGRI dengan menggelar upacara di halaman Kantor Bupati Kepulauan Selayar, Jumat (27/11/2020).
Pjs. Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Dr. Asriady Sulaiman, S.Ip., M. Si terpantau bertindak inspektur upacara, dengan peserta terdiri dari para guru dan Kepala Sekolah. Turut hadir dalam upacara tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si, bersama unsur forkopimda dan pimpinan OPD.
Membacakan pidato seragam Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Pjs Bupati Kepulauan Selayar mengatakan peringatan hari guru Nasional Tahun 2020 ini sangat berbeda dengan sebelumnya.
Baca Lainnya :
- Pjs. Bupati dan Sekda Selayar Sampaikan Ucapan Selamat kepada Dirjen Yankes Prof. Abdul Kadir0
- Tiba di Selayar, Pjs Bupati Ajak Kawal Pilkada dan Terapkan Protokol Kesehatan0
- Nurdin Abdullah Support Budidaya Bawang Merah di Kepulauan Selayar0
- Hari Pahlawan, Pjs Bupati Selayar Irup Bacakan Sambutan Tertulis Menteri Sosial RI0
- Pjs. Bupati Kepulauan Selayar dan Forkopimda Mengikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila Secara Virtual0
"Tahun ini kita memperingati hari guru nasional dalam situasi Pandemi COVID-19, sekolah pun sementara ditutup," katanya.
Pada kesempatan ini, Pjs. Bupati memberikan aspresiasi setinggi-tingginya kepada semua guru, tenaga pendidikan, Pemerintah Daerah, para pemangku kepentingan pendidikan yang telah menciptakan perubahan dan inovasi yang sangat luar biasa. Dengan semangat juang yang tinggi dan kesabaran para guru, pembelajaran tetap berjalan meski dengan segala keterbatasan.
"Guru adalah profesi yang terhormat, terimakasih saya yang tak terhingga bagi bapak dan ibu guru yang telah mengerbankan waktu, tenaga, bahkan bagian dari hidupnya sendiri demi murid tercinta, sekali lagi terimakasih telah menjadi pelukis masa depan dan peradaban Indonesia," tutup Asriady Sulaiman mengutip pidato tertulis Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI. (Humas/Kam)










.jpeg)