- Pisah Sambut Kajari Selayar, Apreza Pamit Haru Dr. Asri Irwan Siap Melanjutkan Pengabdian
- Bupati dan Forkopimda Jemput Kajari Baru, Dr. Asri Irawan di Gerbang Utama Selayar
- Bupati Natsir Ali Temui Mentan Amran Sulaiman, Bahas Gemerlap dan Undang Penanaman Perdana di Selayar
- Kadisdikpora Selayar Imbau Guru Fokus Mengajar dan Mendidik Siswa
- Selayar Cetak Sejarah, Pertama di Indonesia Bangun SPPG BGN, Wabup Muhtar Lakukan Groundbreaking
- Semangat Indonesia Emas, Wabup Muhtar Lepas Pramuka Selayar Menuju ke Peran Saka Nasional 2025
- Selvi Andriani, Putri Pulau Jampea Melangkah Mewakili Selayar dalam Puteri Indonesia Sulawesi Selatan 2026
- Putri Asal Pulau Jampea Lolos 11 Besar Puteri Indonesia Sulsel 2026, Diterima Wakil Bupati Selayar
- Peringati Hari Sumpah Pemuda, Wabup Selayar Ajak Tanamkan Rasa Cinta Tanah Air dan Kolaborasi Lintas Generasi
- Selayar Dapat Kuota Dua Pembangunan Gedung SPPG dari BGN, Wabup Muhtar Sampaikan Terima Kasih Kepercayaanya
Bupati MBA Edukasi Warga Desa Bonea untuk Tidak Takut Divaksin

KEPULAUAN SELAYAR - Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali (MBA) mengedukasi dan memberikan pemahaman terhadap warga Desa Bonea Kecamatan Pasimarannu, terkait gebyar vaksin covid-19 yang dilaksanakan di desa tersebut.
Bupati meminta kepada masyarakat agar tidak takut untuk divaksin. Menurutnya vaksin covid-19 itu aman dan halal. Olehnya itu Bupati Basli Ali mengingatkan agar tidak terlalu mempercayai informasi-informasi hoaks dari berbagai media sosial.
Hal dikemukakan oleh Bupati MBA saat melakukan pemantauan pelaksanaan vaksinasi di Kantor Desa Bonea Kecamatan Pasimarannu, Selasa (11/1/2022), didampingi Camat Pasimarannu Syamsil dan Kades Bonea Alwan Sihadji.
Baca Lainnya :
- Vicon, Bupati Kepulauan Selayar Buka Musrenbang RKPD Tahun 20210
- Bupati Buka Latsar CPNS Lingkup Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar0
- Bupati Kepulauan Selayar Resmikan Pemanfaatan RSUD Jampea Kelas D Pratama0
- Tingkatkan Pelayanan Kesehatan ke Wilayah Terpencil, Bupati Selayar Apresiasi Kunjungan TPKB Sulsel0
- Bupati Kepulauan Selayar Apresiasi Kinerja Kajari Selayar0
Dikemukakan, vaksinasi yang dilaksanakan itu adalah untuk membentuk herd immunity terhadap wabah virus corona, sehingga tidak ada khawatir lagi beraktivitas kalau pada saatnya nanti 80 persen masyarakat sudah divaksin.
"Saya telah menjadi orang pertama divaksin di Kabupaten Kepulauan Selayar. Malah sudah tiga kali. Jadi jangan takut untuk divaksin," terang orang nomor satu di Bumi Tanadoang julukan dari Kabupaten Kepulauan Selayar.
Meski demikian, Basli Ali tetap meminta masyarakat untuk tetap patuh terhadap protokol kesehatan.
Sekadar diinformasikan, pelaksanaan gebyar vaksin Covid-19 di Kecamatan Pasimarannu, tenaga kesehatan (nakes) setempat dibantu nakes dari PKM Barugaiya dan PKM Polebungin.
Hingga berita ini diturunkan, gebyar vaksin Covid-19 di Kecamatan Pasimarannu sudah berjalan tiga hari. Sementara pantauan media ini antusias warga untuk ikut vaksin cukup tinggi. (Diskominfo SP/Im)










.jpeg)