- Bupati Kepulauan Selayar Natsir Ali Terima Penghargaan UHC Award 2026 di Jakarta
- Bupati Selayar Natsir Ali Temui Menteri PU, Perjuangkan Jalan, Irigasi, hingga Pengamanan Pantai
- Wabup Muhtar Buka Musrenbang RKPD 2027 Sekaligus Sosialisasikan Program GEMERLAP dan GEMETAR di Bontoharu
- Isra Mi raj 1447 H Pemkab Selayar, Tekankan Shalat Berjamaah Jadi Inspirasi Kepemimpinan
- TNI AL Bersama Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Nelayan Patilereng yang Sempat Hilang
- Isak Haru Warnai Pelepasan Kajari Selayar Dr. Asri Irwan ke Tugas Baru, Wabup Sebut Ia Sosok Tegas dan Humanis
- Wabup Muhtar Resmi Tutup Turnamen Kajari Cup I 2026, Dispora FC Tampil Sebagai Juara
- Pemkab Kepulauan Selayar Matangkan Persiapan MTQ XXXIV Tahun 2026
- Pemkab Selayar Dukung Penuh PS Kepulauan Selayar Berlaga di Liga 4 Sulsel
- Sekda Andi Abdurrahman Mendadak Kumpulkan Sopir, Perlengkapan, Pol PP, dan Humas
Wakil Ketua Orarida Sulsel Kukuhkan Pengurus Orlok Kepulauan Selayar

kepulauanselayar.go.id - Pengurus Organisasi Amatir Radio Indonesia (Orari) lokal Kabupaten Kepulauan Selayar, Senin malam (13/3) dilantik dan dikukuhkan secara resmi oleh Wakil Ketua Orarida 8 Sulawesi-Selatan, Rusli Baso Amir (YB8HZL). Kegiatan Amatir Radio ini berlangsung di Baruga Sapolohe Rumah Jabatan Bupati Kepulauan Selayar. Dalam pelantikan ini, Bupati Kepulauan Selayar, Muh.Basli Ali (YD8BAZ) dilantik sebagai Ketua DPP.Pengurus Orari Lokal Selayar masa bakti 2016 - 2019
Pengurus yang dilantik masa bakti 2016 - 2019, Ketua Orlok, Andi Imran, (YC8AIH), Wakil Ketua Ketua, AR.Krg. Magassing (YD8CNI ), Sekretraris. Andi Caco Amras (YC8CKD), Bendahara H. Nadeng ( YC8HNZ). Serta pengurus bidang lainnya berdasar SK dan hasil Muslok Orari Lokal kabupaten Kepulauan Selayar.
Mengawali prosesi pelantikan pengurus, dilaksanakan pengucapan kode etik amatir radio dan pembacaan SK Kepengurusan Orari Lokal Selayar oleh YC8DO, Hidayat dari Orarida Sulsel. Dilanjutkan dengan pengukuhan pengurus oleh Wakil Ketua Orarida Sulsel.
Baca Lainnya :
- Wakil Bupati Kep. Selayar Hadiri RUPS 2017 PT. Bank Sulselbar0
- Sekda Ajak Masyarakat Dusun Siloka Doakan Bupati dan Wakil Bupati Kep. Selayar 0
- Sekda Pimpin Rakor, Pastikan Kesiapan Panitia Jelang Kedatangan Ketua DPR RI0
- Bupati Kepulauan Selayar Buka STQ Tingkat Kecamatan Benteng 0
- Seperti Inilah Rencana Penyambutan Ketua DPR RI0
Dalam sambutannya, Wakil ketua Orarida 8 Sulawesi-Selatan, Rusli Baso Amir (YB8HZL), mengharapkan kepada pengurus Orlok kepulauan Selayar yang dilantik, agar sentiasa menumbuhkembangkan organisasi amatir radio ini. Sesuai kode etik amatir radio diantaranya, amatir radio seorang perwira, setia, progresif, ramah tamah, berjiwa seimbang dan patriot.
Sementara itu, Bupati Kep. Selayar dalam sambutannya menjelaskan bahwa keberadaan Orari lokal Kabupaten Kepulauan Selayar, diharapkan dapat bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar, dalam berbagai kegiatan baik sosial maupun penyampaian informasi penting lainnya.
Orari mempunyai tiga fungsi antara lain fungsi administrasi, operasional dan khusus. “Saya minta kepada para pengurus untuk terus menata internal organisasi serta menyusun program kerja yang akan dilaksanakan kedepannya.
Hadir dalam acara pelantikan, Forkopimda, Sekda, sejumlah Pimpinan Skpd dan undangan lainnya. (Lo2/man)
Video Terkait:










.jpeg)