- Pisah Sambut Kajari Selayar, Apreza Pamit Haru Dr. Asri Irwan Siap Melanjutkan Pengabdian
- Bupati dan Forkopimda Jemput Kajari Baru, Dr. Asri Irawan di Gerbang Utama Selayar
- Bupati Natsir Ali Temui Mentan Amran Sulaiman, Bahas Gemerlap dan Undang Penanaman Perdana di Selayar
- Kadisdikpora Selayar Imbau Guru Fokus Mengajar dan Mendidik Siswa
- Selayar Cetak Sejarah, Pertama di Indonesia Bangun SPPG BGN, Wabup Muhtar Lakukan Groundbreaking
- Semangat Indonesia Emas, Wabup Muhtar Lepas Pramuka Selayar Menuju ke Peran Saka Nasional 2025
- Selvi Andriani, Putri Pulau Jampea Melangkah Mewakili Selayar dalam Puteri Indonesia Sulawesi Selatan 2026
- Putri Asal Pulau Jampea Lolos 11 Besar Puteri Indonesia Sulsel 2026, Diterima Wakil Bupati Selayar
- Peringati Hari Sumpah Pemuda, Wabup Selayar Ajak Tanamkan Rasa Cinta Tanah Air dan Kolaborasi Lintas Generasi
- Selayar Dapat Kuota Dua Pembangunan Gedung SPPG dari BGN, Wabup Muhtar Sampaikan Terima Kasih Kepercayaanya
Bupati Lantik Jabatan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kepulauan Selayar

KEPULAUAN SELAYAR - Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali melantik Drs. Mesdiyono, M., E.c., Dev., sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepulauan Selayar, berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati, Jumat (24/12/2021).
Dalam pelantikan ini dihadiri juga oleh Wakil Bupati Kepulauan Selayar H. Saiful Arif, S.H., Forkopimda, Ketua TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli, S.E., M.M., bersama para pimpinan OPD dan undangan lainnya.
Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali dalam sambutannya mengatakan, pengambilan sumpah jabatan yang dilaksanakan itu merupakan pelantikan jabatan pimpinan tinggi pratama Sekretaris Daerah. Hal ini dilakukan karena jabatan Sekretaris Daerah lowong sejak Tanggal 21 September 2021 dan harus segera diisi. Sedangkan Mesdiyono sejak September kemarin hanya sebagai pelaksana tugas Sekretaris Daerah.
Baca Lainnya :
- Bupati Selayar Imbau Pengunjung dan Pengelola Warung Perhatikan Protkes0
- Vicon, Bupati Kepulauan Selayar Buka Musrenbang RKPD Tahun 20210
- Dies Natalis ke-25 FIKP Unhas, Bupati Kepulauan Selayar Buka Webinar Wisata Selayar0
- MBA Temui Menpar, Wishnutama Kusubandio : Prioritas Kembangkan Pariwisata Selayar 0
- Gubernur Sulsel Serahkan Bantuan APD ke Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar0
Bupati mengemukakan, pelantikan Drs. Mesdiyono, M., E.c., Dev., merupakan hasil dari pelaksanaan hasil seleksi terbuka yang dilaksanakan pada 23 November lalu.
Hal tersebut kata Bupati dan telah mendapat rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Nomor B.4469/KASN/12/2021 perihal rekomendasi hasil seleksi terbuka JPT Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar dan surat Plt. Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Nomor 800/7465/BKD Tanggal 22 Desember 2021 perihal pengangkatan Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar.
"Oleh karena itu saya menegaskan kepada saudara agar menyadari posisi saudara sebagai Sekretaris Daerah, dan harus memahami hakikat dan keberadaan organisasi yang anda pimpin," tegas Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali.
Sekretaris Daerah diminta harus dapat memastikan program-program prioritas Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar berjalan sesuai dengan perencanaan, guna mencapai visi kepulauan sebagai bandar maritim kawasan timur Indonesia.
"Kita dituntut untuk dapat memaksimalkan fungsi pemerintahan sebagai fungsi pelayanan, pembangunan, perlindungan, dan pemberdayaan dengan sebaik-baiknya dan dinamika yang terus berkembang. Kita harus melayani bukan dilayani. Mari kita ubah mindset primordial menjadi pola pikir modern dan berkemajuan," tutup Basli Ali. (Diskominfo-SP/Im)










.jpeg)