- HWK Kecamatan Dikukuhkan, Tri Yanti Rahmawati Natsir: Perempuan Harus Jadi Mitra Pembangunan
- Presiden Prabowo Umumkan Swasembada Pangan, Bupati Natsir Ali Nyatakan Selayar Siap Dukung Ketahanan Pangan Nasional
- Rujab Bupati Dijadikan Posko Induk GEMERLAP, Natsir Ali Tegaskan Komitmen Layani Masyarakat Langsung
- Sentra IKM Bontosunggu Dilirik Investor, Bupati Natsir Ali Pesan Prioritaskan Kepentingan Nelayan
- Bupati Natsir Ali, Sidak Puskesmas Bontosunggu, Bontoharu, Perintahkan Puskesmas Rajuni Segera Difungsikan
- Langkah Strategis Bupati Selayar di Tengah Efisiensi Anggaran, Program JIAT Hadir di Desa Bontotangnga
- Penjabat Kades Kaburu Berlakukan Apel Mandiri, Dorong Disiplin Aparat dan Dukung Program GEMERLAP
- Bupati Natsir Ali Tekankan Aksi Nyata Program Gemerlap dalam Rapat OPD Awal 2026 dirangkai Coffee Morning
- Bupati Apresiasi Peran Dandim 1415 Selayar, Sinergi TNI Dinilai Dorong Progres Koperasi Merah Putih
- Kunjungan Penuh Makna Bupati Natsir Ali di Hari Ulang Tahun Wakil Bupati
Saiful Arif Buka Konferensi Kerja I PGRI Selayar, Ini Harapannya

KEPULAUAN SELAYAR - Konferensi kerja Kabupaten I PGRI dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Kepulauan Selayar H. Saiful Arif, S.H., di Gedung PGRI Kepulauan Selayar, Ahad (3/10/2021).
Konferensi kerja PGRI ini mengusung tema "Peran Strategis PGRI dalam Mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia Unggul".
Wakil Bupati Kepulauan Selayar mengatakan konferensi kerja kabupaten I PGRI dilaksanakan dalam rangka menata organisasi PGRI di Kabupaten Kepulauan Selayar. Hal ini sesuai dengan ketentuan yang telah diatur dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga PGRI dan mengacu pada hasil keputusan kongres.
Baca Lainnya :
- Lantik Direktur PD Berdikari, Ini Pesan Wabup Kepulauan Selayar0
- Bupati Kepulauan Selayar Irup Pengibaran Bendera Merah Putih HUT ke-76 Kemerdekaan RI0
- Karena Pandemi Covid-19, Peringatan Hari Pramuka ke-60 di Selayar Berlangsung Sederhana0
- Wabup Kepulauan Selayar Serahkan Santunan BPJS Ketenagakerjaan di Desa Buki0
- Belasan Atlit dan 1 Wasit Selayar Perkuat Kontingen Sulsel Pada Cabor Takraw dan Dayung di PON Papua0
"Melalui konferensi kerja ini saya harapkan akan mampu melahirkan program yang dapat mengantarkan organisasi ini sebagai organisasi profesi yang modern sekaligus mampu menempatkan organisasi PGRI Kabupaten Kepulauan Selayar sebagai mitra strategis pemerintah dalam meningkatkan dan memajukan pendidikan di Kabupaten Kepulauan Selayar, kususnya dalam peningkatan SDM unggul," kata Saiful Arif.
Saiful Arif mengemukakan, hal yang sangat penting dan mendasar dalam berorganisasi adalah perlunya membangun kekompakan, soliditas dan solidaritas dalam tubuh organisasi. Hal ini dimaksudkan agar tugas-tugas organisasi dapat diemban secara baik dan maksimal, sehingga PGRI dapat mewujudkan diri sebagai organisasi profesi dan mampu berperan meningkatkan mutu pendidikan.
"Kita sadar bahwa masih banyak yang harus dibenahi dalam pendidikan, khususnya dalam Kabupaten kita. Untuk itu saya sangat menaruh harapan kepada PGRI agar dapat bersinergi dengan pemerintah daerah untuk bersama membangun pendidikan menuju Selayar yang lebih baik," tutup Saiful Arif.
Hadir dalam konferensi kerja PGRI ini, yang mewakili Ketua PGRI Sulsel, unsur forkopimda, ketua dan pengurus PGRI Kabupaten Kepulauan Selayar, serta sejumlah undangan lainnya. (Diskominfo-SP/Im)










.jpeg)