Breaking News
- Tim Regu Sepak Takraw Kepulauan Selayar Raih Juara Umum Pra Porprov Wilayah I Sulawesi Selatan
- Asisten Pemerintahan Selayar Buka Turnamen Dandim Cup 2025, Tumbuhkan Semangat Sportivitas
- Kolaborasi BAZNAS dan Dinsos Selayar Bantu Pemulihan Warga Terlantar
- Bupati Selayar Natsir Ali Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik TNI AL
- Bupati Selayar Natsit Ali Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik TNI AL
- Wabup Selayar Muhtar, M.M. Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Pasimasunggu dan Pasimasunggu Timur
- Yanti Rahmawati Ukir Sejarah Baru, Bawa PKK Selayar Raih Juara Umum di Jambore dan HKG PKK ke-53 Sulsel di Bone
- Mengabdi 23 Tahun, Baho Daeng raih Penghargaan dan Pin Emas PKK Sulsel
- Selayar Zero Narkoba, Bupati Natsir Ali Minta BNNP Hadirkan BNNK di Wilayahnya
- Malam Ramah Tamah HKG PKK ke-53 di Bone, TP PKK Selayar Raih Bonus Jutaan Rupiah dan Dua Sepeda Listrik
Wabup Kepulauan Selayar Terima Secara Resmi Peserta PKL Praja IPDN Kampus Sulsel Angkatan XVII

kepulauanselayarkab.go.id - Upacara Bendera Hari Senin (23/4/2018) di Halaman Kantor Bupati Kepulauan dirangkaikan dengan penerimaan peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL) II bagi Satuan Madya Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XVII kampus Sulawesi Selatan .
Peserta PKL Praja IPDN ini berjumlah 99 orang yang dipimpin langsung oleh Direktur IPDN Sulsel Drs. Burhanuddin Dalil, M.Si, sehingga total rombongan IPDN yang ditambah dengan para pengasuh sebanyak 128 orang.
Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara sekaligus menerima secara resmi kedatangan rombongan Praja IPDN yang ditandai dengan penandatanganan berita acara penyerahan peserta PKL II Madya Praja IPDN Kampus Sulsel kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar.
Praja IPDN ini dijadwalkan PKL di Kepulauan Selayar selama 3 pekan, dan sesuai agenda akan disebar pada sejumlah desa dan kelurahan.
Kepada Praja IPDN Kampus Sulsel ini, Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H., mengucapkan selamat datang, sekaligus menyampaikan ucapan selama bertugas, sembari kegiatannya dapat berjalan sukses, bermanfaat secara efektif dan efisien.
Wakil Bupati juga mengimbau terkait dengan kegiatan PKL Praja IPDN tersebut, agar para pimpinan OPD khususnya Lurah dan Kepala Desa agar dapat menyampaikan data dan informasi yang benar, bukan data informasi yang baik.
"Jadi bedakan antara data dan informasi yang benar, dengan data atau informasi yang baik," ucap Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H. (FIRMAN)

Write a Facebook Comment
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
View all comments