Sekda Kepulauan Selayar Lantik Pejabat Eselon II, Ini Daftar Nama dan Jabatannya

By Firman 20 Okt 2017, 18:29:42 WIB Berita
Sekda Kepulauan Selayar Lantik Pejabat Eselon II, Ini Daftar Nama dan Jabatannya

kepulauanselayarkab.go.id - Rotasi jabatan pejabat eselon II kembali bergulir pada lingkup Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar. 

Bertempat di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Bupati Kepulauan Selayar, Jumat (20/10/2017) sore, 6 pejabat eselon II diambil sumpahnya dan dilantik oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si. 

Pelantikan tersebut ditandai dengan penandatanganan berita acara naskah pelantikan oleh masing-masing pejabat eselon II, saksi-saksi dan rohaniawan. 

Dalam sambutan singkatnya, Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si mengatakan Persoalan mutasi dalam sebuah organisasi pemerintahan adalah hal yang biasa. Olehnya itu ia mengimbau agar mutasi tersebut jangan dianggap sebagai sesuatu yang merugikan, tetapi adalah sebagai suatu penyegaran dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan. 

"Yang dibutuhkan pemerintah daerah adalah bagaimana kita memupuk kebersamaan untuk membangun Kabupaten Kepulauan Selayar yang lebih baik ke depan," kata Marjani Sultan mengakhiri sambutannya. 

Berikut daftar nama-nama pejabat eselon II yang sudah dilantik oleh Sekda Kepulauan Selayar :
 
  1.  A.R. Krg. Magassing, S.H., M.H., jabatan lama Kepala Inspektorat, jabatan baru Kepala Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD)  
  2. Andi Aswar, S.H., M.H jabatan lama Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa jabatan baru Kepala Inspektorat 
  3. Drs. Musytari, M.M., Pub., jabatan lama Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Rakyat, jabatan baru Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil)
  4. Drs. Ahmad Aliefyanto, M.M., Pub., jabatan lama Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan jabatan baru Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol). 
  5. H. Baharuddin AR, S.E., jabatan lama Kepala Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD), jabatan baru Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan. 
  6. Abidin Gandi, S.E., jabatan lama Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) jabatan baru Staf Ahli bidang Kesejahteraan Rakyat.  (FIRMAN) 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Bupati & Wakil Bupati

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Berita TGUPP

Read More