- Darah Bhayangkara Mengalir, Bupati Selayar Tempuh Laut Naik Kapal Kecil
- Polres Kepulauan Selayar Gelar Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-79
- Anggota DPRD Sulsel Hj. Maryani Ali Laksanakan Pengawasan APBD 2025 di Desa Patilereng, Kepulauan Selayar
- Perjuangan Bupati Selayar Bangun Daerah, Temui Tiga Kementerian dalam Sehari
- Bupati Selayar Paparkan Potensi Perikanan dan Dorong Dukungan KKP untuk Program Kampung Nelayan Merah Putih
- SELEKSI TERBUKA PENGISIAN JABATAN DIREKTUR UTAMA PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA TANADOANG TAHUN 2025
- Bupati Natsir Ali Dorong Taka Bonerate Jadi Model Nasional Pengelolaan Perikanan Berbasis Konservasi
- SELEKSI PENGISIAN JABATAN ANGGOTA DEWAN PENGAWAS PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA TANADOANG TAHUN 2025
- Wabup Selayar Fasilitasi Penyelesaian Polemik ADD dan PBB, Pelayanan Kantor Desa Balang Butung Diaktifkan Kembali
- Wabup Muhtar Buka Muscab III Apdesi Selayar, Dorong Tata Kelola Desa Inovatif dan Kolaboratif
Muh. Basli Ali : Pergantian Tahun Baru Hijriyah Adalah Momentum Intropeksi Diri

kepulauanselayarkab.go.id - Pergantian tahun khususnya tahun baru hijriyah merupakan momentum bersama untuk mengintropeksi diri dan melakukan transformasi ke arah kondisi yang lebih baik. Sebagai umat Islam seharusnya mampu meneladani konsep hijrah Rasulullah SAW, bukan hanya perpindahan dari Mekah ke Madinah, tetapi lebih dari itu yang bermakna mentransformasi diri ke arah yang lebih bermakna, lebih baik dan lebih bermanfaat baik bagi diri sendiri, keluarga, maupun masyarakat dibanding tahun sebelmnya.
Demikian sambutan Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali saat saat memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1439 H/2017 M, di Mesjid Agung Al-Umaraini Benteng, Kamis (21/9/2017) malam.
“Meperingati tahun baru hijriyah berarti kilas balik perjalanan kehidupan dalam satu tahun ke belakang serta memahami sekaligus menerapkan filosofi hijrah sebagai sebuah titik tolak peningkatan kualitas diri baik lahiriah maupun bathiniah,” kata Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali.
Baca Lainnya :
- Lepas Tim TITAC, Ini Pesan Kadispora Selayar 0
- PBSI Selayar Target Medali Emas Pada Porda XVI Sulsel 20180
- Tiba di Pulau Jampea, Bupati Tinjau Proyek Jalan Lingkar dan Proyek Tanggul 0
- Wabup Kepulauan Selayar Pimpin Upacara Pembukaan Lomba Olahraga dan Seni di Pasimasunggu Timur0
- Wabup Serahkan Piagam Penghargaan Kepada 10 Maba Politeknik Negeri Bali PDD Kepulauan Selayar0
Mengakhiri sambutannya Bupati Kepulauan Selayar mengucapkan selamat tahun baru Islam 1 Muharram 1439 H, sembari berharap dengan kedatangan tahun baru Islam, semua stakeholder memiliki kepekaan sosial dengan kualitas keimanan semakin meningkat dan menjadi berkah dalam membangun Kabupaten Kepulauan Selayar ke depan.
Tema tahun baru Islam ini adalah ‘Dengan Semangat Hijratur Rasul Kita Bangun Masyarakat Kepulauan Selayar Menjadi Masyarakat Maritim yang Sejahtera’.
Sementara pembawa hikmah peringatan tahun baru Islam tersebut Dr. Drs. H. Mujetaba Mustafa, M.Ag., Dosen UIN Makassar, yang juga adalah pimpinan Baznas Kota Makassar.
Peringatan tahun baru Islam oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar kerjasama dengan PHBI ini, dihadiri oleh Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H., Ketua DPRD Mappatunru, Dandim 1415 Kepulauan Selayar Letkol Arm Yuwono, S. Sos., M.M., Asisten Ekbang dan Kesejahteraan Ir. H. Arfang Arief, para pimpinan OPD, tokoh agama dan para tokoh masyarakat dan undangan lainnya. (FIRMAN)
