- Siswa Heboh! Bupati Natsir Ali Hadir Mendadak, Bawa Kejutan di Kelas
- Pisah Sambut Kajari Selayar, Apreza Pamit Haru Dr. Asri Irwan Siap Melanjutkan Pengabdian
- Bupati dan Forkopimda Jemput Kajari Baru, Dr. Asri Irawan di Gerbang Utama Selayar
- Bupati Natsir Ali Temui Mentan Amran Sulaiman, Bahas Gemerlap dan Undang Penanaman Perdana di Selayar
- Kadisdikpora Selayar Imbau Guru Fokus Mengajar dan Mendidik Siswa
- Selayar Cetak Sejarah, Pertama di Indonesia Bangun SPPG BGN, Wabup Muhtar Lakukan Groundbreaking
- Semangat Indonesia Emas, Wabup Muhtar Lepas Pramuka Selayar Menuju ke Peran Saka Nasional 2025
- Selvi Andriani, Putri Pulau Jampea Melangkah Mewakili Selayar dalam Puteri Indonesia Sulawesi Selatan 2026
- Putri Asal Pulau Jampea Lolos 11 Besar Puteri Indonesia Sulsel 2026, Diterima Wakil Bupati Selayar
- Peringati Hari Sumpah Pemuda, Wabup Selayar Ajak Tanamkan Rasa Cinta Tanah Air dan Kolaborasi Lintas Generasi
Buka Sosialisasi Program BSPS, ini harapan Asisten Administrasi Setda

Keterangan Gambar : foto by Yusri
SELAYAR - Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kabupaten Kepulauan Gelar Sosialisasi Kabupaten/Kota Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Provinsi Sulawesi Selatan Tahun Anggaran 2019 yang dibuka secara resmi oleh Asisten Adminsitrasi Setda Drs. Dahlul Malik, M.H., di Gedung Sanggar PKK Kabupaten Kepulauan Selayar, Jumat (12/07/2019).
Turut hadir dalam acara ini, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Ir. H. Amirullah, M.M., Kepala Seksi Perdata & Tata Usaha Kejaksaan Negeri Selayar Ridwan Ammy Putra, S.H., Kepala Bagian Sumber Daya Polres Selayar Bustan, S.H., PPK Perumahan Swadaya Provinsi Sulawesi Selatan Irnawati Amir selaku pemateri, unsur Bank Mandiri Cabang Cokroaminoto Makassar, para Camat, Lurah dan Kepala Desa Terkait.
Peserta Sosialisasi merupakan masyarakat penerima manfaat Program BSPS Kabupaten Kepulauan Selayar tahun 2019 yang terdiri atas 4 (empat) desa yakni Desa Pamatata, Desa Batangmata Sapo, Desa Karumpa, dan Desa Lembang Matene.
Baca Lainnya :
- Jumat Berbagi, Kapolres Kepulauan Selayar, Undang Penyandang Disabilitas dan Warga Kurang Mampu0
- Dusun Kaburu Barat Resmi Dicanangkan Sebagai Kampung KB0
- Juara Liga Ramadhan, Bupati Serahkan Piala Bergilir Kepada Bandara FC 0
- Begini Langkah Pemkab Kepulauan Selayar Antisipasi Bencana Kebakaran 1
- Bupati Kepulauan Selayar Pantau Pelaksanaan UN Tingkat SLTP0
Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) merupakan bantuan pemerintah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) untuk mendorong dan meningkatkan keswadayaannya dalam peningkatan kualitas rumah baru beserta prasarana, sarana, dan utilitas (PSU).
Asisten Adminitrasi Setda Kepulauan Selayar Dahlul Malik menuturkan bahwa sesuai yang diamanatkan oleh Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2011 tentang perumahan dan kawasan pemukiman bahwa negara bertanggungjawab melindungi segenap bangsa indonesia melalui penyelenggaraan perumahan dan kawasan pemukiman agar masyarakat mampu bertempat tinggal serta menghuni rumah yang layak dan terjangkau di dalam perumahan yang sehat, aman, harmonis, dan berkelanjutan di seluruh wilayah indonesia.
Baca juga : Tindaklanjuti Aduan Bupati, GM PT. PLN UIKL Sulawesi Datang ke Selayar
Selanjutnya dalam pasal 15 Undang- Undang Nomor 1 Tahun 2011 menyebut bahwa pemerintah Kabupaten/Kota melaksanakan pembinaan dengan memberikan pendampingan bagi orang perseorangan yang melakukan pembangunan rumah swadaya.
"berdasarkan hal-hal tersebut di atas maka dapat dikatakan bahwa pembinaan perumahan merupakan kewenangan wajib yang harus dilaksanakan oleh pemerintah, mulai dari pemerintah pusat sampai ke pemerintah kabupaten/kota. Itulah sebabnya maka pemerintah kabupaten dalan setiap tahunnya berjuang dan berusaha agar pemenuhan rumah layak huni di Kabupaten Kepulauan Selayar dapat terlaksana," ungkap Dahlul
Program BSPS di Kabupaten Kepulauan Selayar Tahun 2019 kembali mendapatkan alokasi rumah yang ditingkatkan kualitasnya sebayak 200 unit rumah tersebar di 4 (empat) desa/kelurahan dengan rincian Desa Pamatata Kecamatan Bontomatene 50 unit, Kelurahan Batangmata Sapo Kecamatan Bontomatene 50 unit, Desa Karumpa Kecamatan Pasilambena 50 unit, dan Desa Lembang Matene Kecamatan Pasilambena 50 unit.
Sejalan dengan program pembinaan perumahan tersebut Dahlul Malik mengatakan pemda Kabupaten Kepulauan Selayar juga telah membuat program bantuan peningkatan kualitas untuk rumah tidak layak huni (RTLH) sebayak 1000 unit/tahun dengan memberikan bantuan berupa material kepada masyarakat kurang mampu melalui Dinas Sosial.
Mengakhiri sambutannya Dahlul mengajak kepada stakeholder untuk bersama-sama mendukung dan memerankan peranya masing-masing dengan baik dengan harapan dapat tercapai tepat sasaran, tepat waktu dan tepat guna.
Setelah memberikan sambutannya Asisten Administrasi setda berkesempatan menyerahlan secara simbolis Buku Tabungan kepada penerima bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) Tahun 2019 yakni kepada Saparuddin dari Desa Lembang Matene Kecamatan Pasilambena, Nurla dari Desa Karumpa Kecamatan Pasilambena, Muh. Nurung dari Desa Pamatata Kecamatan Bontomatene dan Lauddin dari Kelurahan Batangmata Sapo Kecamatan Bontomatene. (YUSRI)










.jpeg)