SBSP Women Festival 2022, Ketua DWP Selayar Ajak Jajarannya Kurangi Penggunaan Plastik Sekali Pakai

By Firman 14 Mar 2022, 20:16:06 WIB Berita
SBSP Women Festival 2022, Ketua DWP Selayar Ajak Jajarannya Kurangi Penggunaan Plastik Sekali Pakai

KEPULAUAN SELAYAR - Hadir pada SBSP (Selayar Bebas Sampah Plastik) Woman Festival 2022 di Pantai Sunari, Sabtu (13/3/2022), Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kepulauan Selayar Nur Meiti Mesdiyono berkomitmen untuk mengurangi penggunaan plastik mulai dari diri sendiri dan akan di sampaikan ke anggota Dharma Wanita Persatuan. 

Hal ini disampaikan Ketua DWP Kepulauan Selayar Nur Meiti saat dihubungi melalui pesan Whatsapp. 

Menurutnya, tanpa disadari, karena desakan kebutuhan dan gaya hidup akhirnya kita telah merusak lingkungan. 

Baca Lainnya :

"Dengan adanya kegiatan SBSP Women festival, Insya Allah DWP Kabupaten Kepulauan Selayar akan membantu dalam upaya pengurangan sampah," ucap Nur Meiti Mesdiyono.

Lanjut Nur Meiti, Dharma Wanita Persatuan yang merupakan organisasi  istri Pengawai Negeri Sipil diharapkan bisa menjadi contoh bagi lingkungan keluarganya dan masyarakat disekelilingnya untuk mengurangi penggunaan plastik  sekali pakai, yang mengakibatkan penambahan kapasitas jumlah sampah plastik setiap menitnya. 

"Saya harapkan Dharma wanita dapat menanamkan  pola kebiasaan dalam lingkungan keluarga hingga kemudian anak-anaknya akan bijak dalam menggunakan plastik  dan selalu membawa tumbler kemanapun. 

Seperti diberitakan sebelumnya, kegiatan ini mengusung tema “Perempuan Bergerak Untuk Bumi”, serta dibuka oleh Wakil Bupati Kepulauan Selayar yang juga dihadiri oleh Miss Earth Indonesia Sulsel 2019, Andi Tenri Nurafni Aprilyani. (Diskominfo SP/Im) 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Bupati & Wakil Bupati

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Berita TGUPP

Read More