Kunker ke Selayar, Bro Rapsel Ali Ungkap Bawa Bantuan 4,4 M

Kunker ke Selayar, Bro Rapsel Ali Ungkap Bawa Bantuan 4,4 M


KEPULAUAN SELAYAR - Anggota Komisi VI DPR RI Muhammad Rapsel Ali dari Fraksi Partai Nasdem kunjungan kerja perseorangan ke Kabupaten Kepulauan Selayar dalam masa reses Sidang I dan II Tahun sidang 2021/2022 di daerah pemilihan Sulawesi Selatan Satu. 

Salah satu agenda kunjungan kerjanya dalam masa reses ini adalah akan menyalurkan bantuan pendidikan, sosial dan keagamaan. Tidak tanggung-tanggung, totalnya mencapai 4,4 Milyar Rupiah. 

Hal ini diungkapkan Muhammad Rapsel Ali saat melakukan silaturrahim dengan awak media di Dierra Cafe Jalan S. Parman  Benteng Selayar, Senin (25/10/2021) malam. 

Muhammad Rapsel Ali yang akrab disapa Bro Rapsel ini mengungkapkan bahwa sampai akhir periodenya sebagai anggota DPR RI, semua desa di Kabupaten Kepulauan Selayar akan tersentuh bantuan dari Bro Rapsel. 

"Bekerja di DPR RI mewakili rakyat, adalah merupakan kewajiban untuk memenuhi harapan masyarakat," kata Rapsel Ali. 

Dalam keterangannya, jadwal reses Bro Rapsel diagendakan hingga 29 Oktober mendatang. Penyaluran bantuan pendidikan, sosial dan keagaamaan kata dia adalah satu satu item dari 16 item dari agenda kunjungan kerjanya. 

Sekadar diwartakan, dalam silaturrahim ini dihadiri hampir seluruh awak media yang bertugas di Kabupaten Kepulauan Selayar. (Im)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Dimana anda mencari informasi seputar selayar?
  Langsung dari orang / Warkop dll
  Media cetak / Koran, Majalah dll
  Media elektronik / TV atau Radio
  Media elektronik / Internet

Komentar Terakhir

  • avatar-1

    Harga Postinor

    Program keluarga berencana memang harus disosialisasikan setiap tahun agar masyarakat ...

    View Article
  • avatar-1

    blog netterku

    Trima kasih pak MBA atas perhatiannya kepada msyarakat di Selayar, saya yakin kedepan ...

    View Article
  • avatar-1

    Markus putra

    Entah kenapa model role seperti ini membuat saya ingin mengimplementasikannya dalam ...

    View Article
  • avatar-1

    Siti Aisyah

    Sosialisasi memang sangat penting dan perlu untuk dilaksanakan sebagai pendekatan, dan ...

    View Article