Wabup Kepulauan Selayar Hadiri Pembukaan MTQ XXX Sulsel

Wabup Kepulauan Selayar Hadiri Pembukaan MTQ XXX Sulsel


kepulauanselayarkab.go.id - Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H.,M.H., menghadiri acara pembukaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Bundaran City Center, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Ahad (1/4/2018) malam. Wakil Bupati tampak didampingi oleh Kepala Bagian Kesra Setda Selayar Sitti Rahmania, S.H.

Wakil Bupati Kepulauan Selayar terpantau tiba di Luwu Timur, satu hari sebelum pembukaan MTQ oleh Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo. 

Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H., terus menyemangati para peserta MTQ asal Kabupaten Kepulauan Selayar, agar bisa tampil dengan maksimal dan membawa harum nama daerah. Sementara total Kafilah MTQ dari Kabupaten Kepulauan Selayar berjumlah 118 orang, sudah termasuk peserta, official dan tim lainnya.

Selain Wakil Bupati Kepulauan Selayar, pembukaan MTQ XXX Sulsel ini, juga dihadiri oleh para Bupati dan Wakil Bupati dari seluruh Kabupaten/Kota se-Sulawesi-Selatan. 

Sempat nginap semalam di Lutim, namun usai pembukaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan ini, Wakil Bupati Kepulauan Selayar melanjutkan perjalanan kembali ke Kabupaten Kepulauan Selayar. 

Sekadar diinfokan bahwa pada pembukaan MTQ XXX tersebut, Kafilah MTQ Kepulauan Selayar mengikuti defile bersama-sama dengan Kabupaten/Kota lainnya se-Sulawesi Selatan. Suatu kebanggaan tersendiri karena Kafilah dari Kabupaten Kepulauan Selayar, tampil sebagai peserta defile diurutan pertama memasuki arena ajang MTQ Sulsel. (FIRMAN/MUR) 
 



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Dimana anda mencari informasi seputar selayar?
  Langsung dari orang / Warkop dll
  Media cetak / Koran, Majalah dll
  Media elektronik / TV atau Radio
  Media elektronik / Internet

Komentar Terakhir

  • avatar-1

    Harga Postinor

    Program keluarga berencana memang harus disosialisasikan setiap tahun agar masyarakat ...

    View Article
  • avatar-1

    blog netterku

    Trima kasih pak MBA atas perhatiannya kepada msyarakat di Selayar, saya yakin kedepan ...

    View Article
  • avatar-1

    Markus putra

    Entah kenapa model role seperti ini membuat saya ingin mengimplementasikannya dalam ...

    View Article
  • avatar-1

    Siti Aisyah

    Sosialisasi memang sangat penting dan perlu untuk dilaksanakan sebagai pendekatan, dan ...

    View Article