Lantik Pengurus Muslimat NU Selayar, Ini Arahan Pimpinan Wilayah Muslimat NU Sulsel

Lantik Pengurus Muslimat NU Selayar, Ini Arahan Pimpinan Wilayah Muslimat NU Sulsel


kepulauanselayarkab.go.id - Pimpinan Wilayah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) Sulawesi Selatan Dr. Ir. Hj. Madjah MZ Agus Arifin Nu'man, M. Si., melantik pimpinan cabang dan anak cabang muslimat NU Selayar, periode 2017-2022. Pelantikan dan Pengukuhan ini bertempat di Baruga Bonerate Hotel dan Hall, Jumat (19/1/2018). 

Hadir Sekda Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si., Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Eni Zainuddin yang juga adalah anggota DPRD Kepulauan Selayar dari fraksi PKS, bersama para tokoh agama, tokoh masyarakat serta undangan lainnya. 

Usai pelantikan, pimpinan wilayah Muslimat NU Sulsel Dr. Ir. Hj. Madjah MZ Agus Arifin Nu'man, M.Si., menyampaikan sambutannya. Diantara poin yang disampaikan bahwa Muslimat NU senantiasa dapat berkontribusi terhadap pembangunan bangsa, dan berkontribusi terhadap persoalan keumatan bangsa. Salah satunya adalah dengan membangkitkan keluarga anti narkoba. 

"Ada 5 hal penyakit masyarakat yang menjadi perhatian serius bagi Muslimat NU. Selain narkoba bagaimana keluarga kita bebas dari prostitusi, miras, judi, dan bebas korupsi," terang  Dr. Ir. Hj. Madjah MZ Agus Arifin Nu'man, M.Si.

Sementara Sekda Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus pimpinan cabang dan anak cabang Muslimat NU yang baru saja dilantik, sembari berharap dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggungjawab sesuai AD/ART Muslimat NU itu sendiri. 

"Saya berharap Muslimat NU Kabupaten Kepulauan Selayar dapat berdaya melalui peningkatan kapasitas anggotanya, sehingga ke depan organisasi ini akan lebih peka terhadap persoalan-persoalan, khususnya yang menyangkut dengan perempuan," kata Marjani Sultan. 

Sekda juga berpesan kepada pimpinan dan seluruh anggota Muslimat NU Kabupaten Kepulauan Selayar, agar terus melanjutkan perjuangan NU. 

"Kepada seluruh anggota Muslimat NU dan organisasi wanita lainnya, saya berharap dapat menjadi contoh bagi kaum perempuan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Mari bersama mengangkat nama baik Kabupaten Kepulauan Selayar dalam segala bidang," tutur Marjani Sultan. 

Sebagai rangkaian kegiatan pelantikan pengurus cabang dan anak cabang Muslimat NU, ketua panitia pelaksana Ponno Aswar, S.Ag melaporkan bahwa sebelumnya dilakukan bakti sosial kerjasama dengan Dinas Kesehatan Selayar berupa pemeriksaan dan deteksi dini kanker payudara dan rahim. (FIRMAN) 



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Dimana anda mencari informasi seputar selayar?
  Langsung dari orang / Warkop dll
  Media cetak / Koran, Majalah dll
  Media elektronik / TV atau Radio
  Media elektronik / Internet

Komentar Terakhir

  • avatar-1

    Harga Postinor

    Program keluarga berencana memang harus disosialisasikan setiap tahun agar masyarakat ...

    View Article
  • avatar-1

    blog netterku

    Trima kasih pak MBA atas perhatiannya kepada msyarakat di Selayar, saya yakin kedepan ...

    View Article
  • avatar-1

    Markus putra

    Entah kenapa model role seperti ini membuat saya ingin mengimplementasikannya dalam ...

    View Article
  • avatar-1

    Siti Aisyah

    Sosialisasi memang sangat penting dan perlu untuk dilaksanakan sebagai pendekatan, dan ...

    View Article